Jalan Poros Kabupaten Bone-Maros Macet Total

Makassarinfo.co.id, Maros – Jalan poros Kabupaten Bone dan Kabupaten Maros, hingga saat ini mengalami kemacetan total akibat kendaraan truk roda enam mengalami kerusakan di tengah jalan.

Kasat Lantas Polres Maros, AKP Malik dikonfirmasi menjelaskan mobil yang rusak itu terjadi pas di tikungan Pangngia, Kecamatan Simbang, Kabupaten Maros.

 “Ada mobil truk mengalami kerusakan patah AS. Kejadiannya tadi pagi sekitar jam 08.30 WITA, ” jelas AKP Malik, Jumat  (25/3/22).

AKP Malik mengatakan, akibat adanya kerusakan mobil tersebut, kendaraan baik dari arah Kabupaten Maros ke Bone harus antre panjang, karena jalur dilakukan buka tutup.

“Anggota Lantas masih berada di lokasi hingga saat ini. Mereka masih melakukan pengaturan agar mobil baik dari Bone maupun dari Maros, bisa lewat,” kata Malik.(upeks)

Bagikan :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *